Bola.net – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali mengukir prestasi gemilang. Kali ini, perseroan meraih penghargaan prestisius dalam ajang Anugerah Liputan6 2025. Penghargaan tersebut diberikan untuk kategori Inovasi CSR: Penggerak Ekonomi Hijau Inklusif. Acara penganugerahan dilangsungkan di Jakarta pada Kamis, 16 Oktober 2025.


